Selasa, 17 Desember 2013

Menambahkan Admin Lain ke Fan Pages Facebook

Fan Pages Facebook memang menjadi satu cara untuk meningkatkan popularitas sebuah organisasi atau website. Sudah terbukti bahwa keberadaan fan pages Facebook dapat menigkatkan popularitas suatu organisasi atau badan lain yang bersangkutan dan memanfaatkannya. Tetapi terkadang dalam memanfaatkan fan pages Facebook, kita memerlukan keberadaan admin yang selalu update dan mengelola fans page tersebut supaya aktif dan dapat merespon setiap tanggapan dari luar. Tetapi ketika salah satu admin mengalami masalah, sudah pasti keaktifan fans page tersebut akan terhenti dan orang lain tidak bisa menggantikan dengan akun mereka. Tetapi tidak perlu khawatir, ternyata ada fasiltias untuk menambahkan admin fan pages Facebook lebih dari satu. Fitur tersebut ada di bagian Manage Admin Roles.
Menambahkan Admin Lain ke Fan Pages Facebook
Manage Admin Roles membantu pemilik fan pages untuk menambahkan atau menghapus akun yang dapat mengakses halaman fan pages sebagai user khusus. Dalam Manage Admin Roles juga menyediakan cara untuk mengubah status akun seseorang terhadap fan pages yang bersangkutan. Sekitar ada 5 status yang berbeda di bagian Manage Admin Roles, yaitu: Manager, Content Creator, Moderator, Advertiser, dan Insights Analyst. Setiap status memiliki hak akses berbeda-beda pada fan pages.

Untuk menambahkan akun lain sebagai admin sebuah fans page, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
  1. Login ke akun Facebook dimana fan pages itu berada.
  2. Masuk ke fan pages yang dituju dan status akun Facebook tersebut berada pada status Admin (Manager).
  3. Pilih menu Edit Page > Manage Admin Roles, yang berada di atas cover fan pages.
  4. Akan terbuka halaman Manage Admin Roles, akan terlihat user-user yang dapat mengelola fan pages. Untuk menambahkan user baru, ketikkan nama user baru/nama akun Facebook pada kotak yang masih kosong, maka akan muncul beberapa nama, pilih nama yang akan dijadikan dari list nama tersebut.
  5. Atur kedudukan akun baru tersebut di fan pages, bisa menjadikan Manager untuk mendapatkan fungsi paling tinggi. Cara mengubahnya adalah dengan klik anak panah kecil yang berada di bawah nama tersebut.
  6. Tekan Save jika sudah ditentukan semua, dan masukkan password Facebook akun Anda. Kemudian klik Confirm.
  7. Selesai
Demikian cara mudah menambahkna user baru sebagai admin/manager di fan pages Facebook. Semoga artikel tentang cara memindahkan atau menambahkan akun baru di fan pages sebagai admin dapat membantu anda dalam menambahkan akun lain dalam mengelola fan pages.

Belum ada Komentar untuk "Menambahkan Admin Lain ke Fan Pages Facebook"

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung dan berikut ini ketentuan komentar yang diperbolehkan :

1. Berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak SARA.
2. Berkomentar sesuai dengan topik artikel.
3. TIDAK BOLEH memasukkan LINK AKTIF. Karena akan otomatis terhapus komentarnya.
4. Jika ingin menambahkan LINK silahkan masukkan ke dalam bagian URL atau menyertakan ke dalam komentar dengan sifat TIDAK AKTIF.
5. Berkomentarlah yang membangun dan bermanfaat untuk orang lain ya :-)
6. JANGAN MENCANTUMKAN NOMOR TELEPON ATAU SEJENISNYA DI DALAM KOMENTAR. UNTUK MENGHINDARI PENYALAHGUNAAN DARI PIHAK LAIN.
7. MOHON UNTUK TIDAK KOMENTAR YANG MENYESATKAN!

Terimakasih atas kerjasamanya demi memajukan website ini,