Rabu, 19 Desember 2012

Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan

Kangje.com - Pada umumnya, membuka lebih dari satu akun pada website yang sama dan browser yang sama memang tidak bisa. Tetapi ternyata sifat umum tersebut tidaklah menutup kemungkinan untuk dapat membuka dua akun dengan satu browser secara bersamaan.

Misalkan saja adalah membuka dua akun Facebook secara bersamaan dengan menggunakan browser Google Chrome. Kenapa hsrus Google Chrome? Karena Google Chrome tidak membutuhkan plugin tambahan untuk memberikan fasilitas ini.

Dengan menggunakan browser buatan Google ini, kita dapat membuka dua akun Facebook dengan sangat mudah sekali. Tidak memerlukan extensions tambahan untuk memberikan fasilitas tersebut. Cukup dengan bawaan default installation sudah dapat menikmati fitur tersebut.
Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan


Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan

Untuk membuka dua akun Facebook secara bersamaan dalam satu browser dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
  • Buka browser Google Chrome dan masuklah ke website Facebook seperti biasa.
  • Setelah halaman login akun Facebook terbuka, masuklah menggunakan satu akun milik kalian seperti biasanya. Tunggu proses sampai selesai dan masuk ke Home Facebook kalian.
  • Setelah masuk ke akun kalian, perhatikan pada menu Home yang ada di pojok kanan atas halaman home Anda. Klik kanan menu tersebut dan pilih sub menu Open Link In Incognito Windows.
Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan
  • Akan terbuka jendela baru dengan otomatis masuk ke halaman Facebook, tetapi dalam keadaan belum login akun. Setelah halaman terbuka sempurna, silahkan login dengan akun Facebook Anda yang kedua. Cara login juga seperti biasanya.
Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan

Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan
Selesai, Anda sudah berhasil login dua akun Facebook dengan menggunakan satu browser, yaitu Google Chrome.

Demikian tips tentang Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan yang dapat saya bagikan. Semoga dapat dipakai dengan sebijak-bijaknya.

Belum ada Komentar untuk "Cara Membuka Dua Akun Facebook pada Satu Browser secara Bersamaan"

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung dan berikut ini ketentuan komentar yang diperbolehkan :

1. Berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak SARA.
2. Berkomentar sesuai dengan topik artikel.
3. TIDAK BOLEH memasukkan LINK AKTIF. Karena akan otomatis terhapus komentarnya.
4. Jika ingin menambahkan LINK silahkan masukkan ke dalam bagian URL atau menyertakan ke dalam komentar dengan sifat TIDAK AKTIF.
5. Berkomentarlah yang membangun dan bermanfaat untuk orang lain ya :-)
6. JANGAN MENCANTUMKAN NOMOR TELEPON ATAU SEJENISNYA DI DALAM KOMENTAR. UNTUK MENGHINDARI PENYALAHGUNAAN DARI PIHAK LAIN.
7. MOHON UNTUK TIDAK KOMENTAR YANG MENYESATKAN!

Terimakasih atas kerjasamanya demi memajukan website ini,