Senin, 12 September 2011

Virtual Box Membuat Sistem Operasi Berjalan Dalam Sistem Operasi

Kangje.com - Virtual Box, mungkin sebagian orang masih merasa asing dengan software yang satu ini. Sebagian orang memang belum mengetahui fungsi dari virtual box ini. Virtual Box dibuat oleh raksasa hardware dan software, Oracle. Selain tiu juga ada Virtual Box yang dibuat oleh SUN.

Fungsi utama dari Virtual Box ini adalah untuk menjalankan beberapa sistem operasi secara bersamaan di dalam satu sistem operasi. Jadi, sistem operasi yang dimasukkan ke dalam Virtual Box menjadi layaknya program aplikasi yang dijalankan di dalam sistem operasi.

Sistem kerja Virtual Box yang mudah dan flexible membuat banyak orang menggunakannya untuk berbagai keperluan dalam dunia teknologi. Dengan menggunakan Virtual Box, dapat menekan kebutuhan yang tadinya membengkak menjadi lebih berkurang. Pemanfaatan beberapa sistem operasi yang berjalan bersama-sama memungkinkan manejemen sumber daya yang lebih ekonomis.
Virtual Box Membuat Sistem Operasi Berjalan Dalam Sistem Operasi


Virtual Box Membuat Sistem Operasi Berjalan Dalam Sistem Operasi

Virtual Box bekerja dengan apa yang sudah terdeteksi oleh sistem operasi utama. Jadi, sistem operasi baru yang terinstal dalam Virtual Box tidak perlu lagi menambahkan perangkat atau driver lagi ke dalam sistemnya, cukup dengan koneksi ke sistem operasi utama melalui Virtual Box maka semua perangkat yang digunakan oleh sistem operasi utama akan dapat digunakan pula oleh sistem operasi yang ada di dalam Virtual Box.

Sistem operasi utama adalah sistem operasi yang terinstal di dalam harddisk. Sedangkan sistem operasi tambahan adalah sistem operasi yang terinstal di dalam Virtual Box.

Sistem operasi utama yang akan berperan untuk kelengkapan fungsi hardware yang terpasang pada komputer akan laptop. Semakin baik sistem operasi utama, maka semakin baik juga fungsi dari Virtual Box dan sistem operasi yang ada di dalam Virtual Box.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dan cara membuat sistem operasi di dalam sistem operasi dengan menggunakan Virtual Box buatan Oracle adalah sebagai berikut:
  1. Spesifikasi komputer atau notebook untuk standar minimal adalah RAM min. 1 GB, Processor Pentium 4, Hard disk 40 GB. Semakin besar RAM, Processor dan Hard disk, maka semakin baik pula kemampuan Virtual Box dan sistem operasi yang ada didalamnya.
  2. Untuk membuat sistem operasi tambahan, sebelumnya harus instal dulu Virtual Box ke dalam sistem operasi utama.
  3. Setelah Virtual Box terinstal, hal selanjutnya untuk membuat sistem operasi tambahan adalah menyiapkan master sistem operasi yang akan diinstal.
  4. Jalankan Virtual Box dan instal sistem operasi tambahan menggunakan Virtual Box.
  5. Setting Virtual Box sesuai dengan kebutuhan.
  6. Tunggu sampai proses instalasi selesai layaknya menginstal sistem operasi secara normal.
  7. Setelah proses instalasi sistem operasi tambahan selesai, maka sistem operasi tambahan dapat dijalankan dengan menggunakan Virtual Box.

Virtual Box
tersedia untuk sistem operasi Windows, Linux dan Mac. Jadi dapat dipilih yang sesuai dengan sistem operasi utama kita.

Dengan menggunakan Virtual Box, kalian dapat menggunakan Windows di dalam MAC atau Linux maupun sebalinya, kalian dapat menggunakan Mac OS di komputer Windows atau Linux. Untuk tutorial instal Windows di virtual box dapat kalian lihat disini.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba !

Belum ada Komentar untuk "Virtual Box Membuat Sistem Operasi Berjalan Dalam Sistem Operasi"

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung dan berikut ini ketentuan komentar yang diperbolehkan :

1. Berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak SARA.
2. Berkomentar sesuai dengan topik artikel.
3. TIDAK BOLEH memasukkan LINK AKTIF. Karena akan otomatis terhapus komentarnya.
4. Jika ingin menambahkan LINK silahkan masukkan ke dalam bagian URL atau menyertakan ke dalam komentar dengan sifat TIDAK AKTIF.
5. Berkomentarlah yang membangun dan bermanfaat untuk orang lain ya :-)
6. JANGAN MENCANTUMKAN NOMOR TELEPON ATAU SEJENISNYA DI DALAM KOMENTAR. UNTUK MENGHINDARI PENYALAHGUNAAN DARI PIHAK LAIN.
7. MOHON UNTUK TIDAK KOMENTAR YANG MENYESATKAN!

Terimakasih atas kerjasamanya demi memajukan website ini,