Selasa, 29 Maret 2016

Ada Cara Paling Mudah Untuk Convert PDF To Word, Simak Ini !!!

Ada Cara Paling Mudah Untuk Convert PDF To Word, Simak Ini !!! - Mengubah file PDF menjadi file Word supaya dapat di-edit bukanlah menjadi masalah yang sulit lagi. Banyak sekali cara yang dapat dilakukan untuk convert PDF to Word. Dengan cara online maupun dengan cara offline silahkan saja dipilih. 

Jika cara online, kalian harus menyiapkan koneksi internet dan jika cara offline kalian harus menyiapkan aplikasi. Sebelumnya pun telah banyak kami bahas mengenai cara convert PDF to Word secara online maupun offline. Dan semua memiliki kelemahan dan keunggulan masing-masing, tergantung kita menggunakannya. 

Dan kali ini kami akan menambahkan stok cara mengubah PDF ke Word ini secara online.

Cara Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive

Jika banyak website penyedia jasa conversi file PDF menjadi file Word yang sekarang memainkan keuntungan alias berbayar, belakangan ini ada sebuah fitur baru dari Google Drive yang dapat mengubah PDF menjadi Word

Dan setelah kami mencobanya, ternyata hasilnya bagus dan dapat menjadi alternatif terbaik untuk convert PDF to Word gratis secara online. Mengenai bagaimana melakukannya, kami akan menunjukkan melalui langkah-langkah berikut ini.
  • Buka Google Drive dan masuklah menggunakan akun Google (dapat menggunakan alamat email Google).
  • Setelah masuk, upload dokumen PDF yang ingin diubah menjadi Word [gambar 1 dan 2]. Tunggu proses upload sampai selesai.
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive
  • Jika sudah selesai proses upload, lihatlah nama file yang baru di-upload, apakah sudah ada di dalam halaman Google Drive apa belum. Jika sudah berarti proses upload berhasil dan dapat melakukan langkah selanjutnya [gambar 3].
  • Selanjutnya klik ikon gerigi yang ada di bagian kanan atas halaman dan kemudian klik Settings (Pengaturan) [gambar 4]. Berikan tanda centang pada Convert Uploads [gambar 5]. Kemudian klik DONE.
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive
  • Kemudian klik file PDF yang telah di-upload tadi, ditandai dengan warna blok biru ketika sudah diklik [gambar 6]. Perhatikan menu yang muncul di kanan atas dan pilih More Actions (titik 3 vertikal) > Open With > Google Docs [gambar 7]. Dan tunggu proses open sampai selesai.
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive
  • Dokumen yang sudah terbuka penuh akan menjadi seperti di bawah ini:
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive
  • Selanjutnya kita akan download dokumen hasil open tadi dalam bentuk DOCX.
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive
  • Dan yang terakhir buka file DOCX hasil conversi dan download tadi.
Convert PDF To Word Menggunakan Google Drive

File PDF sudah berhasil diubah menjadi file DOCX menggunakan Google Drive. Sangat mudah, cepat, dan gratis. Demikian ulasan mengenai Ada Cara Paling Mudah Untuk Convert PDF To Word, Simak Ini !!!. Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Ada Cara Paling Mudah Untuk Convert PDF To Word, Simak Ini !!!"

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung dan berikut ini ketentuan komentar yang diperbolehkan :

1. Berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak SARA.
2. Berkomentar sesuai dengan topik artikel.
3. TIDAK BOLEH memasukkan LINK AKTIF. Karena akan otomatis terhapus komentarnya.
4. Jika ingin menambahkan LINK silahkan masukkan ke dalam bagian URL atau menyertakan ke dalam komentar dengan sifat TIDAK AKTIF.
5. Berkomentarlah yang membangun dan bermanfaat untuk orang lain ya :-)
6. JANGAN MENCANTUMKAN NOMOR TELEPON ATAU SEJENISNYA DI DALAM KOMENTAR. UNTUK MENGHINDARI PENYALAHGUNAAN DARI PIHAK LAIN.
7. MOHON UNTUK TIDAK KOMENTAR YANG MENYESATKAN!

Terimakasih atas kerjasamanya demi memajukan website ini,